Tips Menghemat Konsumsi Bahan Bakar Saat Berkendara

Cukup biarkan mesin berjalan selama beberapa saat, sekitar 1-5 menit saja sebelum mulai berkendara. Dengan mengurangi waktu memanaskan mesin, Anda dapat menghemat bahan bakar yang seharusnya terbuang percuma.
- Jangan Memuat Barang atau Penumpang Berlebihan
Memuat barang atau penumpang secara berlebihan dapat mempengaruhi efisiensi bahan bakar kendaraan. Semakin berat bobot kendaraan, maka akan semakin besar pula konsumsi bahan bakar yang diperlukan untuk menggerakkannya.
- Jaga Gaya Berkendara Tetap Halus dan Stabil
Sebaiknya, hindari akselerasi dan pengereman yang tiba-tiba serta perubahan kecepatan yang drastis. Usahakan untuk mengemudi dengan tenang untuk memaksimalkan efisiensi konsumsi bahan bakar.
- Jaga Kecepatan Berkendara dan Putaran Mesin
Mengemudi dengan kecepatan konstan dan menjaga putaran mesin yang tepat juga dapat membantu menghemat bahan bakar. Kecepatan ideal untuk penggunaan bahan bakar yang lebih efisien biasanya berada antara 60-80 km/jam.
Selain itu, cobalah untuk menjaga putaran mesin tetap rendah dengan mengemudi dalam gigi yang sesuai dengan kecepatan kendaraan. Biasanya, putaran mesin di atas 2000 rpm dapat menyedot lebih banyak bahan bakar.
- Hindari Melakukan Kick Down